Bagaimana Cara Menjalankan Toko Bangunan?

Toko bangunan merupakan salah satu bentuk usaha yang menjual berbagai macam bahan bangunan yang bertujuan untuk konstruksi yang menjual berbagai macam jenis mulai dari yang alami (tanah liat, pasir, batu, dan kayu) dan produk buatan (paku, batu bata, sekrup, dan lain-lain). Toko bangunan adalah salah satu pilihan yang tepat bagi seseorang untuk membuka usaha baru sebab memiliki prospek yang sangat menguntungkan karena konsumen akan selalu membutuhkan toko bangunan dalam musim dan kondisi apapun. Peluang keuntungan dari menjalankan usaha tersebut adalah karena pembangunan di Indonesia yang masih sering terlihat, baik dalam membangun gedung infrastruktur hingga proyek membangun perumahan yang membutuhkan bahan bangunan yang tidak sedikit.

Namun dalam menjalankan toko bangunan bukanlah sebuah hal yang mudah, selain memerlukan dana modal yang sangat besar, persaingan antara satu pemilik toko bangunan dengan yang lainnya terbilang sangat sengit karena seperti yang bisa Anda lihat banyak sekali toko bangunan di sekitar kita. Karena banyaknya pesaing tersebut, cara untuk tetap bisa bersaing adalah dengan meneliti perilaku konsumen baik apa barang yang sedang dibutuhkan dan bagaimana cara memuaskan pelanggan. Selain itu Anda juga harus memberikan nilai lebih apa yang membuat toko bangunan Anda berbeda dari yang lain.

Oleh karena itu, Anda dapat menggunakan software ERP sebagai satu solusi untuk membangun toko bangunan yang baik dan benar. Berikut adalah penjelasan lebih lanjut tentang bagaimana cara menjalankan toko bangunan.

DemoGratis

Cara Memulai Bisnis Toko Bangunan

Memulai bisnis toko bangunan bukanlah perkara yang mudah seperti membalikan telapak tangan, selain banyaknya pesaing yang ada, modal awal untuk menjalankannya bukanlah nilai yang sedikit. Selain itu jika tidak memiliki pengetahuan mengenai toko bangunan resiko kegagalan akan menghantui karena dapat mengalami kerugian yang besar. Berikut merupakan cara-cara untuk memulai bisnis toko bangunan sehingga bisa meminimalisir kerugian yang akan terjadi:

Menentukan lokasi usaha

Lokasi toko fisik adalah salah satu hal pertama yang dilakukan. Sama seperti melakukan bisnis pada bidang lain, untuk membuka usaha tersebut memerlukan tempat yang strategis yang memiliki mobilitas ramai orang. Karena selain membuka peluang agar banyaknya konsumen yang beli, hal ini juga mampu berpotensi meraup keuntungan yang besar. Maka dari itu dengan memperhatikan pemilihan lokasi yang strategis merupakan langkah penting yang perlu Anda lakukan pertama kali.

Menyediakan barang toko bangunan yang lengkap

Dengan menyediakan barang yang lengkap, tidak menutup kemungkinan bahwa toko Anda akan ramai pengunjung karena mereka menilai toko yang Anda miliki adalah toko dengan ketersediaan barang yang paling lengkap dibanding dengan toko lainnya. Anda juga bisa untuk menjual  kabel, pipa, selang, cangkul, pompa, paralon, dan lainnya. Hal ini mampu menjadikan nilai tersendiri di mata konsumen. Anda dapat menggunakan software inventaris untuk selalu up to date mengenai barang bangunan yang Anda miliki.

Memenangkan persaingan usaha

Maksudnya adalah dengan memberikan pengalaman terbaik konsumen ketika berbelanja barang di toko Anda. Dengan memberikan pelayanan yang bersahabat dengan pelanggan, pelanggan tersebut bisa jadi menjadi pelanggan tetap ketika mereka membutuhkan barang bangunan. Lebih baiknya lagi mereka bisa saja merekomendasikan toko Anda ke kerabat mereka. Contoh memberikan pelayanan yang baik seperti ramah dan sopan kepada pelanggan, kenali dan layani mereka dengan baik meskipun hanya bertanya dan belum membelinya, selalu menanyakan apa yang mereka butuhkan dan berikan solusi terbaik untuk menyelesaikan masalah mereka.

Memiliki supplier toko bangunan dengan harga murah

Dengan memiliki supplier toko yang murah maka toko Anda akan mampu mematok harga yang lebih murah antara satu dengan yang lainnya. Cari supplier dengan harga murah dan lakukan kerjasama yang baik sehingga negosiasi bisa berjalan dengan lancar. Jika Anda dapat dipercaya maka rantai pemasok tidak akan terputus dan Anda akan mendapatkan keuntungan yang banyak.

Mempromosikan toko

Kebanyakan para pemilik toko bangunan menjalankan bisnisnya dengan menunggu pelanggan datang untuk membeli. Hal itu terlihat sedikit kuno mengingat sudah majunya teknologi saat ini. Gunakanlah media sosial atau marketplace  untuk mempromosikan toko Anda secara daring, dengan begitu jangkauan audiens Anda menjadi lebih luas dari yang biasanya. Selain dalam bentuk daring, Anda juga bisa melakukan promosi secara langsung seperti memasang spanduk yang besar dan mudah terbaca agar pelanggan dapat melihat spanduk yang Anda pasang walaupun dari kejauhan.

Melakukan pembukuan

Melakukan pembukuan merupakan hal yang penting, karena dengan melakukan cara ini pendapatan dan pengeluaran toko Anda dapat terkendalikan dan terorganisir dengan baik. Dengan hal ini pula Anda dapat memastikan mana stok barang yang sudah habis dan mana yang belum, sehingga untuk melakukan pemesanan ulang kepada supplier tidak menimbulkan penimbunan barang yang terlalu banyak pada toko Anda.

Memiliki kualitas barang yang bermutu

Dalam menjual barang bangunan penting untuk menjual produk yang bermutu baik. Hal ini penting Anda lakukan karena pastinya tidak ingin melihat pelanggan Anda kecewa jika menjual barang yang tidak baik. Misalnya, saat Anda menjual pasir, jual pasir yang memiliki partikel tajam dan tidak mengandung bahan organik. Semakin tinggi kualitas barang yang Anda jual, semakin besar peluang toko Anda memiliki banyak pelanggan setia.

Memberikan layanan tambahan

Hal ini tidak kalah pentingnya karena dengan memberikan layanan tambahan, pelanggan akan menganggap bahwa toko Anda sangat membantu mereka dalam menyelesaikan permasalahan yang mereka miliki. Sebagai contoh dengan memberikan layanan tambahan berupa jasa antar pesanan ke rumah pelanggan.

Baca juga: Panduan dalam Memulai Usaha Tekstil agar Memiliki Banyak Cabang

Keuntungan Membuka Bisnis Toko Bangunan

Seperti yang telah dijelaskan bahwa membuka bisnis toko bangunan memiliki peluang untuk mendapatkan keuntungan yang banyak. Untuk memulai bisnis ini Anda perlu merencanakannya secara matang sehingga menjadi usaha yang diminati banyak orang dan cepat balik modal. Berikut merupakan beberapa keuntungan lain dari membuka bisnis toko bangunan:

Barang tidak mengalami penyusutan

Jika bisnis dalam bidang makanan dan pakaian memiliki masa kadaluarsa untuk mengkonsumsi atau menggunakannya, hal ini tidak berlaku pada bisnis toko bangunan. Produk bahan seperti pasir, batu, dan semen tidak memiliki masa kadaluarsa dan masa tren seperti makanan dan pakaian. Hal ini menjadi keuntungan yang sangat besar bagi pelaku bisnis ini.

Mendapatkan laba yang cukup besar

Walaupun bahan bangunan bukan kebutuhan pokok sehari-hari, namun layak mempertimbangkan untuk membuka toko bangunan karena harga jual produknya yang tinggi. Dengan margin keuntungan yang begitu tinggi, tidak menutup kemungkinan bagi Anda untuk tetap bertahan dan mengembangkan usaha Anda.

Menjalin partner untuk mendapatkan modal

Karena barang yang dijual di toko tidak selalu cepat terjual, jika Anda memiliki toko yang sudah memiliki reputasi yang baik, mudah bagi supplier untuk menawarkan pinjaman barang sebagai pendanaan. Hal ini sangat menguntungkan mengingat perputaran uang yang sangat tinggi dalam bisnis toko. Menggunakan pinjaman komoditas sebagai modal akan meningkatkan peluang usaha dan meningkatkan keuntungan tanpa harus menambah beban modal usaha.

Mengelola Bisnis Toko Bangunan

Mengelola bisnis ini perlu strategi yang sangat matang mengingat kondisi pasar Indonesia yang memiliki banyak toko bangunan. Jika Anda ingin mengelola bisnis ini dengan baik dan mampu bersaing dengan yang lain. Selain itu mengelola bisnis dengan baik memerlukan pengalaman dan pengetahuan yang tidak sedikit agar bisnis Anda sukses di pasaran.

Baca juga: Tips Sukses Menjadi Reseller dengan Software CRM

Kesimpulan

Mendirikan bisnis memang tidak mudah, membangun bisnis toko bangunan mempunyai berbagai kesulitannya yakni perihal modal yang besar dan banyaknya pesaing. Maka dari itu penting bagi seorang pemula untuk melakukan berbagai cara agar mampu bersaing yakni dengan menentukan lokasi toko fisik yang strategis hingga mempromosikan toko baik offline maupun online mengingat perkembangan teknologi yang semakin maju. Dalam mencapai hal tersebut EQUIP menawarkan Inventory Management Software. Software ini dirancang untuk memberikan kemudahan pada pengelolaan inventaris berbagai tipe perusahaan dan industri serta kemudahan mengelola ribuan SKU. Coba demo gratis sekarang!

Artikel Terkait

Baca Juga

Coba Gratis Software EQUIP

Diskusikan kebutuhan bisnis Anda dengan konsultan ahli kami dan dapatkan demonya! GRATIS!

Ingin respon lebih cepat?

Hubungi kami lewat Whatsapp

Icon EQUIP

Aurel
Balasan dalam 1 menit

Aurel
Ingin Demo Gratis?

Hubungi kami via WhatsApp, dan sampaikan kebutuhan perusahaan Anda dengan tim ahli kami
628111775117
×

Aurel

Active Now

Aurel

Active Now